Menanti Gebrakan Haji Mirwan Setelah Pelantikan, Awal Baik Untuk Aceh Selatan

  • Bagikan

Aceh Selatan|SaranNews – Gedung wakil rakyat di Jalan Syech Abdul Rauf Tapaktuan tanpak ramai. Papan bunga sebagai tanda ucapan selamat pun berjejeran di sepanjang jalan menuju tempat berkantornya para anggota Dewan Kabupaten Aceh Selatan itu.

Maklum, hari ini Senin 17 Februari 2025,dilakukan prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan H.Mirwan dan Baital Mukadis sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan periode lima tahun kedepan.

Tak heran, bila momentum sakral dan bersejarah itu disambut antusias masyarakat Aceh Selatan.Buktinya ratusan masyarakat dari berbagai kecamatan datang untuk menyaksikan proses pelantikan pasangan dengan jargon MANIS tersebut.

“Kami jam 07.30 tadi sudah hadir kemari untuk menyaksikan pelantikan H.Mirwan dan Baital Mukadis sebagai Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan” kata salah satu warga yang hadir.

Acara diawali dengan pembukaan rapat paripurna oleh ketua DPRK Aceh Selatan Rema Mizhul Azwa didampingi wakil ketua Ali Basyah (Irhafa Manaf) dan Rasmadi. Tanpak pula para anggota DPRK Aceh Selatan dengan stelan jas rapi duduk di kursi masing-masing yang telah disediakan panitia pelaksana.

Dalam sambutan pembukaan, ketua DPRK Aceh Selatan menyebutkan, pelantikan Bupati dan Wakil Bupati  Aceh Selatan dilakukan berdasarkan Undang-undang Pemerintah Aceh (UUPA). Begitupun, Rema mengajak semua pihak mari bersama-sama mengawal kebijakan pemerintah Kabupaten Aceh Selatan sebagaimana tercamtum dalam visi dan misi pasangan MANIS saat Pilkada 2024 lalu.

Hadir dalam kegiatan tersebut Gubernur Aceh H.Muzakir Manaf beserta istri, Pj.Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma, unsur Forkopimda,para kepala SKPK, para anggota DPRA Dapil 9 sebut saja, Hadi Surya, Irfannusir, T.Heri Suhadi (Abu Heri), Tgk. Attarmizi, Zamzami, Doni Rajes dan Muhammad Ikbal. 

Tanpak pula para mantan Bupati Aceh Selatan T.Machsalmina Ali dan Husen Yusuf, namun Tgk. Amran tidak tanpak hadir dalam ruangan tersebut. Beredar kabar, mantan orang nomor satu di Aceh Selatan itu berhalangan hadir karena sedang berada diluar daerah.

Begitupun, beberapa tokoh masyarakat Aceh Selatan seperti Tgk. Abrar Muda, Teuku Mudasir,Syahril dan para pimpinan partai politik, Direktur BUMD, RSUDYA, PDAM, Komisioner KIP dan Panwaslih Aceh Selatan. Tak ketinggalan, para pendukung dan timses pasangan MANIS juga hadir memenuhi ruangan rapat paripurna DPRK Aceh Selatan tersebut.

Haji Mirwan dalam sambutan perdananya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Gubernur Aceh  dan pimpinan dan anggota DPRK serta seluruh pihak yang telah membantu terlaksananya pelantikan pada hari ini. Begitupun kepada tim pemenangan yang telah bekerja sejak lama sehingga memperoleh kemenangan pada Pilkada Aceh Selatan 2024 lalu.

“Pelantikan ini adalah momen sejarah, tidak hanya bagi kami, namun bagi seluruh masyarakat Aceh Selatan” kata H.Mirwan.

“Penyelenggaraan Pemerintah 5 tahun kedepan, adalah amanah yang akan kami niatkan sebagai ibadah serta niat tulus” sambungnya.

Lebih lanjut, H.Mirwan menyebutkan kondisi keuangan nasional dan daerah yang saat ini sedang berada dalam keadaan kurang baik bukan menjadi alasan untuk tidak bisa membangan Aceh Selatan. Untuk itu, H.Mirwan mengajak semua pihak bergandengan tangan mewujudkan Aceh Selatan Maju dan Produktif.

“Kami menyadari tidak mampu berjalan sendiri tanpa didukungan dari semua pihak” sebut H.Mirwan

Memang tidak mudah bagi H.Mirwan dan Baital Mukadis untuk membangun Aceh Selatan disaat kondisi keuangan daerah yang sedang kurang sehat. Apalagi, saat ini sedang dilakukan penghematan anggaran yang merambas ke seluruh daerah di Indonesia tak terkecuali Aceh Selatan.

Bahkan, kabarnya Dana Alokasi Umum (DAU) tahun 2025 untuk Kabupaten Aceh Selatan juga terjadi pengurangan. Namun, kita harus yakin dan optimis dengan kerjasama dan relasi yang dimiliki H.Mirwan selama ini akan mampu membawa Aceh Selatan menuju lebih baik dan mandiri.

Selamat Memimpin Aceh Selatan Pak Haji, Semoga ditangan Bapak Aceh Selatan Maju dan Produktif. |HS

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *