Membanggakan, Siswi MAN 4 Aceh Selatan Raih Juara MHQ Tingkat Kabupaten

  • Bagikan

SaranNews.Net – Rifka Elzal, siswi kelas XI MAN 4 Aceh Selatan berhasil meraih juara dua pada lomba Musabaqah Hifdzil Qur’an (MHQ) yaitu lomba membaca Al-Qur’an dengan tartil atau murottal.

Lomba MHQ itu dilakasanakan oleh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Aceh Selatan di Aula Pariwisata kabupaten setempat, Selasa (18/3/2025).

Menurut guru pembimbing, Safrijah SPdI kepada media ini, Rabu (19/3) mengatakan, keberhasilan Rifka Elzal meraih juara dua pada lomba MHQ tingkat Kabupaten Aceh Selatan merupakan prestasi yang membanggakan bagi keluarga besar MAN 4 Aceh Selatan.

“Rifka mewakili rayon 3 ke tingkat kabupaten karena sebelumnya ia meraih juara pertama tingkat rayon pada lomba Hifdzil Qur’an 3 juz,” ujar Safrijah.

Ia menjelaskan, Rifka berasal dari Desa Lawe Sawah Kecamatan Kluet Timur, dan menjadi anak kost di Desa Simpang Empat Kecamatan Kluet Utara demi menuntut ilmu di madrasah.

Kata Safrijah, dia memiliki tiga bersaudara anak petani yang giat menghafal Al-Qur’an hingga meraih juara pertama di tingkat rayon dan juara dua di tingkat kabupaten.

“Semoga Rifka menjadi hafidzah yang terus menghafal Al-Qur’an dengan membaca makhratnya secara baik, dan semoga pada lomba-lomba berikutnya bisa meraih juara,” imbuh Safrijah.

Ditambahkannya, juara MHQ putri jenjang Aliyah, juara pertama diraih oleh siswi dari MAN 1 Aceh Selatan, juara dua siswi MAN 4 Aceh selatan dan juara tiga siswi MAS Labuhanhaji Barat.

Atas keberhasilan Rifka meraih juara dua sambung Safrijah, ia memperoleh piagam penghargaan, bingkisan dan sejumlah uang.

Sementara itu, Rifka Elzal mengungkapkan, ia merasa haru karena mampu meraih juara dua pada lomba MHQ tingkat kabupaten.

“Walupun saya belum berhasil meraih juara pertama, tapi syukur Alhamdulillah prestasi ini bisa membanggakan madrasah,” ucapnya.

Rifka mengucapkan terima kasih kepada guru pembimbing dan kepala madrasah serta teman-teman lain yang senantiasa terus mendukung dan memotivasi dirinya.

Terpisah, Kepala MAN 4 Aceh Selatan, Khairul Amizar SAg menyampaikan, ucapan selamat kepada ananda Rifka Elzal yang telah berhasil meraih juara dua pada MHQ tingkat kabupaten.

“Ini menjadi kado istimewa bagi madrasah di bulan suci Ramadan, semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi peserta didik lainnya untuk terus menghafal Al-Qur’an,” ungkap Khairul.

Atas nama pimpinan madrasah mengucapkan, terima kasih atas perjuangan Rifka yang telah mengharumkan nama MAN 4 Aceh Selatan, dan guru pembimbing serta para guru lainnya di madrasah.(*)

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *